welcome

welcome
welcome to blog us
just about as

Lama berendam Membuat kulit keriput

Kamis, 16 Desember 2010


Teman-teman…….kulit manusia terdiri dari tiga lapisan utama. Lapisan terdalam merupakan lapisan lemak,lapisan tengah adalah lapisan dermis dan lapisan terluar adalah lapisan epidermis.
Epidermis adalah lapisan paling luar kulit yang terbentuk dari zat karatin yang keras namun tipis. Dalam bahasa sehari-hari lapisan paling luar kulit kita ini kta sebut kulit ari.
Selama hidup, zat kerati n terus tumbuh dan kira-kira 28 hari sekali kulit ari ini akan mati. Terkelupas dan digantikan oleh kulit yang baru. Tetapi lepasnya kulit ari ini bukan bukan hanya tumbuh saja,namun juga bisa disebabkan karena gerakan tubuh,gesekan pada kulit,saat mandi atau sat membersihkan diri.
Kulit ari tersebar merata disekuruh tubuh kita. Namun,khusus pada telapak tangan dan kaki jumlahnya lebih banyak sehingga ketebalan kulit ari pada dua bagian tubuh ini paling besar.
Sementara itu khusus pada lapisan epidermis telapak tangan dan kaki ini pula diproduksi sebum yaitu semacam cairan berminyak yang sedikit lengket. Makanya,kalau kamu tempelkan jari tangan atau kakimu pada kaca akan tampaklah bekas sidik jarimu disana.
Fungsi pertama dari sabum adalah untuk melindungi kulit saat bergesekan,sebab talapak tangan dan kaki merupakan dua bagian tubuh yang sangat aktif bersentuhan dan bergesekan dengan benda-benda terbuka. Fungsi kedua sebum adalah mencegah terserapnya air ke dalam tubuh karena kulit ari bersifat cepat menyerap air.
Namun teman-teman, kalau kita mandi atau berendam terlalu lama,air akan mengikis sebagian besar sebum dari lapisan epidermis. Akibatnya,kulit ari yang banyak terdapat pada telapak tangan dan kaki pun menyerap air dalam jumlah besar.dan laksana spons,kulit ari yang menyerap air ini turut mengembang.
Hanya saja,karena lapisan epidermis kulit ari terikat sangat kencang pada lapisan dermis bawahnya,kulit ari yang sudah menyerap air ini tidak bisa mengembang menjadi lebih besar dan gendut.
Yang bisa terjadi adalah kulit menjadi naik permukaannya dari batas epidermis kita. Karena pada jari-jari tangan kita terdapat lajur-lajur sidik jari,maka kulit yang permukaannya naik karena terisi air ini pun Nampak berkerut-kerut seperti keriput.
Berapa lama kulit ini akan mengeriput??? Tidak lama kok,segera ketika tubuh mongering dan menjadi hangat,air akan menguap dari lapisan epidermis kita sehingga kulitpun kembali pada posisi normalnya yan rata dan halus. Didalam sana,tanpa kita lihat epidermispun kembali memproduksi sebum-sebum baru untuk melindungi tangan dan kaki saat bertugas,entah menulis,berjalan,menggenggam,menarikmdan masih banyak yang lainnya.

0 komentar:

Posting Komentar